TOBOALI – Truk muatan 500 gas elpiji 3 Kg dikendarai Reza terbakar di ruas Jalan Desa Sedang Kecamatan Toboali, Bangka Selatan, Selasa (26/10/2021), pukul 11.20 WIB. Warga sekitar lokasi tampak panik. Diduga sementara penyebab kebakaran dikarenakan adanya salah satu tabung gas yang bocor.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian material diprediksi mencapai ratusan juta. L
“Untuk sopir mobil, Reza berhasil menyelamatkan dengan turun dari atas truk sebelum api membesar,” ujar Kabid Pemadam Kebakaran Kabupaten Bangka Selatan, Agus Alvando kepada wartawan usai kejadian.
Dinas Pemadam Kebakaran Bangka Selatan yang mengetahui informasi tersebut langsung menurunkan tiga unit mobil Damkar kelokasi. Selang 30 menit kemudian api berhasil dipadamkan namun mobil truk berikut isinya tak dapat diselamatkan.
Dari informasi wartawan, truk Elpiji tersebut bertolak dari SPBE Pangkalpinang menuju Sandai Kabupaten Bangka Selatan. Namun saat di TKP mobil tiba tiba terbakar.
“Mobil terbakar saat menuju ke arah Toboali dari Pangkalpinang,” ujar Kades Serdang Afandi.
Sementara Kapolres Bangka Selatan AKBP Joko Isnawan dan pemilik SPBE masih dalam upaya konfirmasi wartawan. (SB)