Dukung Kegiatan Olahraga Masyarakat, PT Timah Dukung Turnamen Sepak Bola Rias Cup 

BANGKA SELATAN – Untuk mendukung kegiatan olahraga masyarakat khususnya sepak bola, PT Timah mendukung kegiatan Turnamen Sepak Bola Rias Cup yang akan berlangsung selama satu bulan.

Turnamen Sepak Bola Rias Cup diikuti sebanya 64 tim dari berbagai Desa yang ada di Bangka Selatan. Melalui turnamen ini diharapkan juga dapat mengasah bakat para pemuda dalam bidang olahraga melalui kompetisi.

Kepala Desa Rias, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Muslim mengatakan kompetisi ini baru pertama kali dilaksanakan, karena sebelumnya hanya dilaksanakan di tingkat kecamatan Toboali saja.

“Rias Cup ini kami selenggarakan dengan tujuan untuk memberikan kesempatan kepada para pemuda yang ada di Bangka Selatan, dalam hal ini di dunia olahraga sepakbola untuk dapat saling bersilaturahmi dan juga berkompetisi,” ucapnya.

Baca Juga  PT Timah Tbk Serahkan Dua Unit Mesin Potong Rumput ke Desa Pasir Putih, Kades: Kami Tidak Tau Jika PT Timah Bisa Membantu

Menurutnya, antusias masyarakat cukup tinggi untuk mengikuti Turnamen Sepak Bola Rias Cup, tidak hanya para klub yang mendaftar tapi antusias juga dari masyarakat yang ingin menyaksikan pertandingan.

Apalagi kata dia, kegiatan seperti jarang dilaksanakan di Bangka Selatan. Sehingga, kedepannya mereka berharap kegiatan ini dapat dijadikan turnamen rutin tahunan dan bisa dilaksanakan dalam skala yang lebih besar hingga tingkat Provinsi Bangka Belitung.

Ia berharap, kedepannya PT Timah dapat terus mendukung kegiatan Kepemudaan yang ada di Desanya.

Baca Juga  Trauma KUR Fiktif, Warga Desa Gudang Sempat Enggan Didata untuk Pilkada 2024

“Kami berharap, kedepannya juga PT Timah dapat menjadi sponsor utama dalam kegiatan ini. Selain itu juga kami berkeinginan untuk membuka turnamen Bola Volli se-Babel juga, dan terus terang kami ingin PT Timah menjadi sponsor utamanya juga,” ujarnya.

Sementara itu, etua Pelaksana Turnamen Sepak Bola Rias Cup, Baharudin, mengatakan ini merupakan kegiatan pertama yang mereka lakukan di tingkat Kabupaten Bangka Selatan.

“Ada 64 tim yang ikut bergabung dalam turnamen kali ini, bisa dikatakan sekitar 70 sampai 80 persen tim yang terlibat ini mewakili jumlah tim sepakbola yang ada di Bangka Selatan,” kata Baharudin.

Baca Juga  Mobil Operasional KONI Basel Kedapatan Mengangkut Peralatan Tambang Ilegal

Ia pun mengatakan jika tidak ada peran serta dari PT Timah Tbk, mereka pasti kesulitan dalam menyelenggarakan kegiatan tersebut.

“Kalau seandainya tidak ada dukungan dari PT Timah, ya jujur saja kami panitia sangat kelabakan. Terima kasih PT Timah sudah turut membantu kami dalam penyelenggaraan kegaitan ini,” katanya.

Dirinya berharap, dapat terus bersinergi dengan PT Timah dalam melaksanakan kegiatan kepemudaan maupun olaharaga. (***)

PT.Timah