Gelar FGD, Dinas Lingkungan Hidup Bahas Isu Strategis Penyusunan RPPLH

PANGKALPINANG – Beredar foto Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil, bersama para sejumlah kepala desa dari Kabupaten Belitung dan Belitung Timu.

Foto tersebut diduga berlokasi di salah satu rumah makan ternama yang ada di Kota Pangkalpinang.

Beredarnya fotonya tersebut, di jagad maya dan grup pesan instan WhatsApp, tentunya mengundang pertanyaan publik.

Pasalnya, nama pria yang akrab disapa Molen itu akhir-akhir ini disebut-sebut salah satu kandidat yang akan maju sebagai Bakal Calon Gubernur Bangka Belitung.

Baca Juga  Mie Go Sebut Angka Kemiskinan di Kota Pangkalpinang Turun 0,28 Persen

Patutlah jika dikait-kaitkan publik ke arah Pemilukada, karena pertemuan dan beredarnya foto ini di saat menjelang tahun politik.

Kepada Kabarbangka.com, Molen membenarkan pertemuan seperti di foto yang beredar.

“Benar ada pertemuan, itu saat mereka Rakor di Pangkalpinang” ungkap dia dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Jum’at (21/07/2023) pagi.

Namun, ketika ditanya kaitannya dengan urusan politik, Molen hanya menjawab singkat, Menurutnya pertemuan tersebut hanya silaturahmi. “Hanya silaturahmi,” tutupnya. ((Nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *