Dodi Sadri Reses di Balunijuk, Masyarakat Sampaikan Soal Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan

MERAWANG – Anggota Komisi III DPRD Bangka Dapil Merawang & Mendo Barat, Dodi Sadri menggelar reses di Desa Balunijuk, Kamis, (8/2/2024).

Dodi Sadri mengatakan, reses  dilaksanakan untuk mendengarkan dan menyerap aspirasi masyarakat yang berada di Desa Balunijuk dan sekitarnya.

“Hari ini Alhamdulillah berjalan lancar, antusias masyarakat sangat besar, ramai masyarakat yang hadir dan menyampaikan persoalan yang mereka alami,” cetus Dodi.

Dodi menjelaskan bahwa persoalan masyarakat disini paling banyak terkait BPJS Kesehatan, terutama soal tunggakan.

Baca Juga  Usai Ngopi Bareng, Ketua DPRD dan Pj Gubernur Babel Tinjau Rumah Adat

“Persoalan BPJS Kesehatan itu kami sampaikan bahwa di Pemkab Bangka ini ada PBI (penerima bantuan iuran), tetapi kuotanya memang terbatas hanya 3.000.

“PBI memang diperuntukkan untuk masyarakat yang dalam kondisi tidak mampu dan sangat urgency,” ungkapnya.

Politikus Partai PPP ini kembali menjelaskan, masyarakat khususnya para petani mengeluhkan sulitnya mendapatkan pupuk bersubsidi dari pemerintah.

“Kendalanya disitu soal pupuk subsidi, kalau pupuk non subsidi itu mahal, itu yang jadi kendala.  Tapi saya belum bisa berkomentar banyak, tetap kita sampai ke bidang komisi yang terkait,” tambahnya.

Baca Juga  Pabrik Minyak Kayu Putih DIY Sumbang PAD Rp11 Miliar, Adet: Di Babel Namanya Gelam

Dodi Sobri mengingatkan untuk masyakarat yang kurang mampu terutama persoalan BPJS Kesehatan itu sendiri dapat mengurusi persyaratan untuk mendapatkan kuota PBI.

“Salah satu syaratnya yakni SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu) dari desa, nanti ada prosedurnya. Dan semisal memang ada salah satu anggota keluarganya sedang berada di rumah sakit dan sangat urgency maka dapat menghubungi secara langsung agar diarahkan dan dibantu,”jelasnya. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *