PT Timah dan Kodim 0431 Bangka Barat Tanam Mangrove

MENTOK – PT Timah berkolaborasi dengan Kodim 0431 Bangka Barat melaksanakan penanaman mangrove di Pantai Teluk Rubiah Mentok Bangka Barat, Rabu (12/6/2024).

Selain menanam mangrove, kegiatan ini juga diawali dengan bersih pantai yang diselanggarakan dalam rangka HUT ke 14 Korem 045/Gaya dan menyukseskan program unggulan Kasat Bersatu Dengan Alam di wilayah Kodim 0431/Bangka Barat.

PT Timah memberikan dukungan sebanyak 500 bibit mangrove dan patok air, sejumlah karyawan karyawan PT Timah ikut serta melaksanakan penanaman mangrove bersama dengan anggota TNI, POLRI, pemerintah kecamatan, dan masyarakat.

Baca Juga  Si "Raksasa" itu Akhirnya Tumbang: Aktivis, Netizen Murka

Penanaman mangrove ini merupakan bagian dari upaya pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan yang dilaksanakan bersama stakeholder.

Komandan Kodim (DANDIM) 0431 Bangka Barat Letkol Inf.Kiemas Muhamad Nauval mengatakan, penanaman kembali bibit manggrove sebanyak 500 batang ini bentuk kepedulian Kodim 0431 Bangka Barat dan PT Timah dalam menjaga kelestarian alam Bangka Barat.

“Harapan kedepan Bangka Barat tidak hanya tumbuh maju secara ekonomi , teknologi, struktur tapi kota yang maju secara alam, dan masyarakatnya juga peduli kelestarian alam, ” jelas Dandim.

Baca Juga  Jaga Keberlanjutan Fungsi Lingkungan di Bangka Belitung

Kedepan, Ia berharap program penamanan mangrove dan penghijauan ini dapat terus berlanjut dengan berkolaborasi dengan berbagai pihak termasuk PT Timah.

Sementara itu, Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Bangka Barat Andri Sagita mengatakan penanaman mangrove ini merupakan upaya untuk menahan abrasi pantai dan memperbaiki ekosistem pesisir.

“Mangrove ini kedepannya menjadi tempat berkumpulnya biota-biota laut, seperti ikan, udang, kepiting, dan siput nanti masyarakat khususnya nelayan kedepan merasakan penghijauan ini. HNSI mendukung sekali dengan program penanaman manggrove KODIM bersama PT Timah,” kata Andri.

Baca Juga  Ketua DPRD Babel-KMSBB Dorong Upaya Perbaikan Lingkungan Pasca Korupsi Timah Rp300 T

Senada dengan Andri Masyarakat sekitar sekaligus Ketua RT 02 RW 06 Yang Nurma mengaku banyak manfaat dirasakan dilaksanakan program penanaman mangrove dan pembersihan sampah di pantai.

“Lingkungan bertambah bersih, alami, dan dampak ekonomi kedepan buat masyarakat khususnya mudah mencari hasil laut. Mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih kepada TNI dan PT Timah,” ucapnya. (***)

Tinggalkan Balasan