Raih Akreditasi Paripurna, Layanan RSUDDH Layak dan Baik

PANGKALPINANG – Rumah Sakit Umum Daerah Depati Hamzah atau RSUDDH Kota Pangkalpinang meraih Akreditasi Paripurna periode 2022.

RSUDDH meraih Akreditasi Sempurna karena dinilai mampu bersaing dengan rumah sakit lainnya dalam menjaga mutu dan keselamatan pasien dalam pelayanan.

Direktur RSUDDH dr Della Rianadita Rabu (14/12/2022), pihaknya mengembangkan sejumlah terobosan unggulan seperti layanan jantung, stroke dan bedah.

“Akreditasi itu dinilai dari keseharian bagaimana tenaga medis dan tenaga kesehatan dalan melayani masyarakat,” kata Della.

Baca Juga  Tim Pengendalian dan Pencegahan Sapu Bersih Pungli Resmi Dibentuk

Diungkapkan Della, persiapan akreditasi ini dalam waktu sekitar enam bulan namun prosesnya cukup berat.

Semula, kata Della, RSUDDH belum mau melakukan akreditasi paripurna, namun menimbang untuk keselamatan dan keamanan dalam pelayanan sehingga dirasa perlu proses akreditasi untuk diakui secara nasional bahwa layanan RSUD Depati Hamzah layak dan baik.

Sekedar diketahui, RSUDDH telah mencapai akreditasi rumah sakit mulai dari dasar, madya dan utama. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *