PWI Babel dan Korem 045/Gaya Siap Jalin Kerjasama

PANGKALPINANG – Pengurus PWI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bersilaturahmi dengan Danrem 045/Gaya, Brigjen TNI Ujang Darwis. Kunjungan ini dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kerjasama antar kedua lembaga.

Pertemuan berlangsung di ruangan kerja Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Ujang Darwis di Jalan Perkantoran Kelurahan Air Itam Kota Pangkalpinang.

Rombongan pengurus PWI Babel dipimpin oleh ketua M Fakhturrahman didampingi Ketua DKP, Replianto. Hadir juga Bendahara Umum PWI Babel Deddy Marjaya, Wakil Ketua Bidang Kesejahteraan Wahyu Kurniawan, Wakil Ketua Bidang Media Siber Supri dan Ketua SIWO Rudi Sahwani.

Baca Juga  Bawaslu Pangkalpinang Sebut Belum Ada Laporan Pelanggaran Iklan Kampanye

“Atas nama PWI Babel saya ucapkan terimakasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan. Kedatangan kami selain bersilahturahmi juga memperkenalkan pengurus PWI Babel yang baru dilantik. Semoga kedepan sinergitas antara PWI Babel dan Korem 045/Gaya dapat terjalin dengan baik,”ujar Boy.

PWI Babel menurut Boy merupakan mitra TNI/Polri dalam menjaga kedaulatan NKRI. Begitu juga dengan program – program TNI/Polri di Bangka Belitung harus didukung melalui sarana publikasi agar diketahui oleh masyarakat luas.

Boy menjelaskan, PWI Babel periode 2022-2027 memiliki program peduli lingkungan melalui penanaman mangrove. Penanaman bibit mangrove telah dilakukan PWI Babel bertepatan dengan hari mangrove sedunia pada tanggal 26 Juli 2022 di Pantai Perempat Mati Kelurahan Tanjung Bunga Kota Pangkalpinang.

Baca Juga  Dua Pejabat Dinas Pertanian Babel dan Kontraktor CV Kurau Timur Ditetapkan Tersangka, Zaidan : Tetap Mengedepankan Asas Praduga Tak Bersalah

Kegiatan itu akan terus dilakukan di setiap Kabupaten yang ada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

“Kegiatan ini kami mulai bertepatan dengan hari mangrove sedunia pada tanggal 26 Juli 2022, kemarin. Kami berharap pak Danrem dapag berada ditengah tengah kami,”ujar Boy.

Sementara Danrem 045/Gaya, Brigjen TNI Ujang Darwis menyambut baik kunjungan pengurus PWI Babel. Danrem menegaskan pihaknya siap menjalin kerjasama.

“Pada intinya, Korem 045 Garuda Jaya siap bekerjasama dengan PWI Babel. Kami juga ada agenda penghijauan di lahan kritis, nanti PWI akan kami undang,”terang Danrem.

Baca Juga  Abang Hertza : Kinerja Pj Wali Kota Pangkalpinang Harus On The Track

Sirahturahmi pengurus PWI Babel dan Danrem 045/Gaya berlangsung penuh keakraban. Bahkan dalam kesempatan itu, Danrem Ujang Darwis meminta PWI Babel menjadwalkan waktu agar diadakan kegiatan oleh raga bersama  di halaman Makorem 045/Gaya. (wah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *