57 Pegawai DP3AKB dan Perumda Tirta Bangka Diswab

SUNGAILIAT – Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Bangka melakukan pemeriksaan swab antigen massal di halaman Kantor Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Bangka dan Perumda Tirta Bangka, Kamis (27/5/2021).

Swab dilakukan kepada 57 orang pegawai dari Kantor Keluarga Berencana dan 10 orang pegawai Perumda Tirta Bangka.

“Hari ini swab dilaksanakan untuk para pegawai DP3AKB dan ditambah 10 orang pegawai PDAM Bangka setelah ada pegawai dikedua kantor ini positif covid 19,” kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bangka, Boy Yandra, Kamis (27/5/2021).

Baca Juga  Rahasia 10 Bupati/Wali Kota Pemenang Anugerah Kebudayaan PWI

Lanjutnya selain pegawai juga dilakukan swab kepada keluarga dan orang-orang yang kontak langsung dengan pegawai yang positif Covid-19.

Boy Yandra berharap kepada para pegawai di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka untuk jujur memberikan informasi dengan siapa saja kontak langsung.

Hal ini akan mempermudah tracking yang dilakukan oleh petugas, sebab dari pengalaman akibat tidak terbuka informasi terjadi penyebaran Covid-19 yang menyulitkan para petugas.

Diketahui dari swab antigen massal tersebut, baru diketahui ada dua orang yang positif, data bisa saja bertambah setelah diketahui semua hasil swab pegawai.

Baca Juga  JMSI Tim Pemantau Pemilu di Republik Venezunuela

“Sudah ada dua orang positif satu dari DP3AKB dan satu orang dari PDAM Bangka, tracking akan terus dilakukan dari kedua cluster ini, swab masih berlangsung nanti kami informasikan hasilnya setelah selesai,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *