Kapal Patroli Ditpolair Datang, PIP Mengkubung Banyak Bergeser

BELINYU– Kapal Ditpolair Polda Babel bersama personil TNI AL Posmat Belinyu melakukan penyisiran di perairan laut Mengkubung Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka, Minggu (27/2/2022) sekitar pukul 10.00 WIB.

Kegiatan monitoring ponton isap produksi (PIP) di perairan laut Mengkubung menindaklanjuti laporan masyarakat dan nelayan akan maraknya tambang ilegal.

Saat kapal melakukan penyisiran tidak ditemukan aktivitas pertambangan ilegal atau ponton banyak yang sudah bergeser. Penambang dihimbau untuk menarik ponton.

“Menindaklanjuti pengaduan masyarakat nelayan tentang adanya PIP yang beroperasi diseputaran perairan Pulau Mengkubung, kita melaksanakan patroli gabungan bersama TNI AL,” ungkap Direktur Direktorat Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung, Kombes Pol Donny Adityawarman via sambungan ponselnya, Minggu petang.

Baca Juga  Polisi Tangkap Pelaku Pembacokan Sesama Penambang Laut Sukadamai

Dia menambahkan, petugas memberikan imbauan kepada para penambang, agar segera menarik ponton TI Apung yang masih berada di perairan Pulau Mengkubung.

“Aspirasi yang disampaikan nelayan sudah ditindaklanjuti. Hasilnya tidak ditemukan aktifitas penambangan, dan PIP sudah banyak bergeser,” demikian Donny. (wah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *